Hiii, 'Teror' Ulat Pohon Jati Merambah Permukiman Warga di Bektiharjo Semanding Tuban

Di musim hujan, Desa Bektiharjo Semanding Kabupaten Tuban juga ikut terjangkit 'teror' ulat pohon jati. Bahkan ulat-ulat itu mulai merambah permukiman warga, terutama yang berdekatan dengan kawasan hutan jati.


Sejumlah permukiman warga di desa Bektiharjo merasakan 'teror' ulat pohon jati ini.

Yudo (25), salah satu warga Desa Bektiharjo, mengaku sudah tiga hari ini rumahnya diserang ulat yang biasa ditemukan pada pohon jati ini.
"Sudah tiga hari ini ulat jati masuk rumah. Meski tidak (bikin) gatal, (ulat) memang jijik," kata Yudo, Selasa (11/12/2018).

Ditambahkan Yudo, ulat jenis ini tidak gatal atau membahayakan kesehatan warga, namun tetap saja banyak warga yang mengeluhkan keberadaan ulat-ulat ini karena jumlahnya yang sangat banyak. Rumah warga pun menjadi kotor karenanya.

"Ya rata-rata disapu dan dibakar kalau masuk rumah. Biar nggak merambat lagi," lanjutnya.
Bahkan menurut pengakuan Sulistiyono (26), volume ulat pohon jati yang muncul di tahun ini jauh lebih banyak dari biasanya.

Sementara itu, Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Tuban membenarkan adanya serangan ulat pohon jati di permukiman penduduk di sejumlah wilayah. Kebetulan wilayah-wilayah itu berdekatan dengan kawasan pepohonan jati.

"Saat ini sudah kita pantau fenomena banyaknya ulat ini. Tetapi saya rasa kalau ulat jati mungkin tidak gatal. Ulat itu berkembang biak karena musim hujan tiba dan hanya beberapa hari saja karena nanti jadi kupu yang warnanya putih," terang Kabid Kesehatan Hewan Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Tuban Basoeki TJ secara terpisah.

Basoeki menambahkan, ulat-ulat seperti ini tidak hanya berkembang biak di pohon jati, tetapi juga tanaman berbuah lainnya, semisal pohon mangga.

Kendati ulat tidak menyebabkan gatal, Basoeki tetap mengimbau warga agar berhati-hati saat bertemu dengan ulat pohon jati.

"Ulat jati ini juga bisa gatal jika kena kulit manusia kalau tubuhnya punya alergi kulit," tutupnya.

Sumber: detik.com dengan perubahan seperlunya.

-------------------------
Informasi, saran, kritik, Hubungi segera : 

WA: 0811 3010 123

sms:08113010123?body=halo
Telp/SMS : 0811 3010 123

*tombol hanya berfungsi jika anda mengakses web ini via Smartphone

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hiii, 'Teror' Ulat Pohon Jati Merambah Permukiman Warga di Bektiharjo Semanding Tuban"

Post a Comment